Belum Gajian? Paylater JULO, Solusi Bayar Tagihan dan Belanja Anda

Paylater JULO bisa menjadi solusi kamu jika belum gajian tapi butuh dana untuk bayar tagihan. Fitur yang juga lebih lengkap ...

Di jaman serba digital ini kita semakin dimudahkan dengan berbagai solusi kehidupan. Mulai dari belanja online, bayar tagihan, pesan tiket pesawat/kereta api,dll. Mungkin hampir semua kegiatan yg telah disebutkan sudah pernah kalian lakukan terutama soal belanja online.

Kini untuk belanja online pun semakin mudah, banyak aplikasi marketplace atau e-commerce yang menawarkan program menarik. Untuk pembayaran pun kini lebih mudah karena bisa lewat offline melalui Indomaret / Alfamart, untuk cashless bisa menggunakan dompet digital seperti OVO, Dana, ShopeePay atau bisa juga lewat transfer rekening bank. Dan pembayaran yang sedang disukai saat ini adalah fitur Paylater.

Hampir semua merchant telah menyediakan fitur paylater ini. Hanya saja setiap merchant mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Hadirnya fitur paylater ini sangat membantu buat kaum yang butuh keuangan namun belum gajian.

paylater JULO

Keadaan belum gajian memang menjadi momok bagi pekerja, apalagi jika bekerja diswasta yang kadang pembayaran gaji sering lewat dari tanggal gajian seharusnya (pengalaman pribadi). Belum gajian pasti keuangan menipis tentu butuh sokongan dana untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, terutama kebutuhan bulanan seperti bayar tagihan internet, listrik dan air. Belum lagi jika kita tidak punya dana darurat pasti bingung banget.

Paylater ini punya fungsi dan manfaat yang persis dengan kartu kredit. Bedanya kalau kartu kredit punya kartu fisik sedangkan paylater tidak dan bersifat digital. Jadi menurutku fitur ini sangat membantu banget jika digunakan untuk kebutuhan yang tepat. Sesuai dengan slogan “beli sekarang, bayar nanti” jadi saat uang gajian sudah terima kita bisa langsung melunasi tagihan paylater.


Apa Itu Paylater?

Paylater merupakan sebuah solusi keuangan sementara yang mendukung metode pembayaran dengan cicilan meski tanpa kartu kredit. Intinya paylater punya manfaat yang sama dengan kartu kredit. Mungkin kamu pernah dengan tentang kredit digital, nah pinjaman paylater bagian dari fitur kredit digital dari sekian banyak fitur transaksi lainnya.

Manfaat paylater adalah kamu dapat membeli produk dan juga menunda pembayaran. Yang perlu diingat adalah kita tetap punya kewajiban melakukan pelunasan sesuai pilihan tenor yang telah dipilih saat melakukan transaksi. Sejauh ini yang aku tahu tenor pelunasan paylater sangat beragam mulai hitungan hari, minggu, atau bulan sesuai dengan sejumlah harga barang yang dibayarkan.

Saat ini semakin banyak platform yang membuat program promosi menggunakan paylater. Jadi bisa dibilang kita bisa hemat dengan memanfaatkan promo pinjaman paylater tersebut. Biasanya promo yang ditawarkan berbentuk voucher, diskon atau cashback.

Seperti yang disinggung sebelumnya bahwa setiap platform merchant yang menyediakan paylater memiliki kelebihan dan kekurangannya. Namun salah satu produk paylater yang menurutku melengkapi kekurangan platform lain adalah paylater JULO. 


Apa itu JULO?

Mungkin sebagian orang masih belum familiar dengan JULO. JULO merupakan fintech yang menyediakan jasa kredit digital sudah beroperasi di Indonesia sejak 2016. JULO juga pernah aku bahas di salah satu blog ku. Apakah JULO aman? Jelas aman karena JULO telah mengantongi surat izin resmi dari OJK nomor KEP-16/D.05/2020, serta sertifikasi keamanan data ISO 27001: 2013. 

Sebagai fintech yang penyedia kredit digital fitur yang ditawarkan juga termasuk lengkap mulai dari pinjaman online dengan limit kredit maksimal hingga 15 juta, bunga mulai 0,1% perhari, JULO Shop (marketplace jual barang cicilan), tarik dana & kirim dana, bayar e-commerce, bayar tagihan, dan top-up e-wallet, dan Paylater JULO.

Yang aku suka dari Paylater JULO adalah hampir semua kebutuhan transaksi dapat kita penuhi. Sebab paylater JULO tidak hanya bisa buat bayar beragam belanja online mulai dari shopee, tokopedia, bukalapak. Tidak hanya buat bayar tagihan listrik, air, internet, dll. Tapi paylater JULO bisa tarik artinya bisa diuangkan secara fisik.

Jadi fitur menarik yang ditawarkan ini sangat membantu orang yang punya kebutuhan tapi belum gajian.


Bagaimana cara mendapatkan paylater JULO.

  1. Kamu harus buat akun di aplikasi JULO yg bisa kamu download di playstore
  2. Lengkapi data diri kalian seperti : NIK, Data pribadi, Alamat, Pekerjaan, Penghasilan, Data Orang Tua dan Keluarga Kandung
  3. Syarat khusus ialah kamu mesti memiliki penghasilan bulanan minimum Rp 2 juta dan berusia 21+


Hal yang harus diperhatikan saat menggunakan Paylater

Jangan boros

kita harus tahu diri uang yang kalian gunakan dari paylater itu merupakan pinjaman yang artinya harus dikembalikan dalam jangka waktu tertentu. Jangan jangan sampai maruk belanja menghabiskan limit kredit paylater tanpa memikirkan pelunasan nanti.

Bayar Cicilan Paylater Tepat waktu

Perlu diketahui setiap transaksi menggunakan paylater artinya kamu telah berkomitmen mengembalikan dana yang telah kamu gunakan. Jadi sama seperti kredit konvensional, paylater juga akan ada bunga yang harus dibayar sesuai tenor yang dipilih pengguna. 

Semakin cepat tenor yang dipilih tentu bunga semakin kecil. Jadi usahakan jangan sampai terlambat membayar cicilan paylater karena jika telat pengguna akan dikenakan denda dengan besaran tertentu


Fitur Aplikasi JULO


fitur aplikasi JULO

Tarik Dana

Pengguna dapat menarik uang yang dapat dicairkan melalui rekening terdaftar di aplikasi JULO

Kirim Dana

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengirim uang. 

Catatan: Saat mengeksplor aplikasi ini, fitur ini masih terkunci jadi aku tidak dapat menjelaskan secara detil dan tepat. 

Mungkin fitur ini masih dalam pengembangan oleh developer JULO

Pulsa & Data

Tentunya pengguna dapat mengisi ulang pulsa maupun beli kuota data sesuai provider yang diinginkan menggunakan limit kredit JULO

Listrik PLN

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membayar tagihan listrik PLN atau token listrik

Dompet Digital

Top Up ewallet juga bisa lewat aplikasi JULO

Bayar Ecommerce

Nah ini fitur primadona yang sekarang banyak orang butuhkan, apalagi sekarang semakin dekat dengan lebaran idul fitri. Pasti punya kebutuhan belanja baju baru. Kalian tetap bisa belanja di ecommerce meski belum gajian karena ada fitur ini lho. Super duper keren deh

Ohya saat ini platform ecommerce yang telah bekerja sama dengan JULO adalah shopee, tokopedia dan bukalapak. Semoga platform ecommerce terkenal lainnya bisa bergabung di JULO sehingga kita sebagai pengguna semakin terasa dimudahkan oleh hadirnya JULO.

BPJS Kesehatan

Buat yang peduli kesehatan juga pasti tidak lupa membayar kewajiban asuransi kesehatan seperti BPJS ini apalagi saat belum menerima uang gaji, hadirnya fitur ini sangat membantu banget

Semua Produk

Beragam produk lain yang ditawarkan oleh JULO, termasuk JULO Shop yang menyediakan berbagai kategori barang seperti elektronik,fashion, outdoor, rumah tangga, dan mainan & anak


Dengan beragamnya kemudahan teknologi di sektor ekonomi keuangan ini harusnya bisa dimanfaatkan dengan baik, membuat masyarakat lebih produktif karena tetap bisa bertahan meski belum gajian atau uang gajian belum turun.

Pastikan platform yang kita gunakan terdaftar dan diawasi oleh lembaga berwenang, contoh yang topik keuangan yang telah kita bahas di atas yaitu kredit digital JULO yang telah terdaftar resmi serta di awasi OJK. Jadi transaksi jadi lebih aman, lebih perkaya literasi keuangan agar kita semua terhindar dari penipuan pinjol ilegal.

Semoga tulisan kali ini bisa bermanfaat bagi pembaca sekalian. Terima kasih.



Blogger yang suka gambar, desain dan lari. Pecinta drama Korea. Punya mimpi jadi ilustrator

إرسال تعليق

Terima Kasih atas kunjungannya.
Yuk tinggalkan jejak di kolom komentar agar kita bisa saling diskusi :)
© Bangekoo Personal Blog. All rights reserved. Modified by Wahyu Eko